Lamborghini LP700 Aventador dijuluki sebagai mobil termahal di dunia. Bagaimana bila mobil ini dibuat versi miniaturnya, apakah miniatur ini juga akan menjadi yang termahal didunia? Dibuat oleh pembuat model mobil dari Jerman, Robert Guelpen yang telah berkreasi sejak tahun 1990. Menciptakan model mobil sesuai dengan permintaan pembeli khusus yang menginginkan Aventador berlapis emas. Ini mungkin akan mengalahkan rekor harga dari model mobil paling mahal didunia lainnya. Yang menjadikannya semakin mahal adalah, Robert Guelpen membebaskan pelanggannya untuk menentukan, apa bahan yang akan digunakan di dalam pembuatan model mobil ini, dalam hal ini termasuk platina, serat karbon dan... bahkan berlian!
Robert Guelpen sebelumnya telah menciptakan mobil Bugatti Veyron bersepuh Emas. Kini ia membuat Lamborghini Aventador LP-700, yang menurut pemberitaan bahkan akan lebih mahal dibandingkan mobil aslinya. Miniatur ini akan berharga sekitar $ 4.650.000 (belum dikonfirmasi) yang memungkinkannya masuk kedalam Guinness Book of Records, karena ada sekitar 700 berlian bertabur pada 2 kursi di dalamnya, selain sasis yang dibuat dari emas murni, dan aksesoris seperti roda rims dari platinum dan juga serat karbon untuk bagian lainnya. Harga model ini akan lebih mahal lagi bila sipembeli menginginkan sesuatu yang lebih untuk digunakan dalam mobil ini.
Aventador berbahan serat karbon dengan skala 1:8 model mungkin akan dilelang seharga £ 3million dalam lelang New York yang dijadwalkan pada Desember. Coba hitung berapa kali lipat bila dibandingkan dengan mobil biasa.
Sumber www.bornrich.com
Posting Komentar